IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN EXPERIENTIAL LEARNING SEBAGAI BAGIAN DARI PROGRAM SEKOLAH RAMAH ANAK

Martono, Wahyuni Christiany and Heni, Heni and Karolin, Lina Anastasia (2018) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN EXPERIENTIAL LEARNING SEBAGAI BAGIAN DARI PROGRAM SEKOLAH RAMAH ANAK. Seminar Nasional dan Call for Paper “Membangun Sinergitas Keluarga dan Sekolah Menuju PAUD Berkualitas. pp. 159-167. ISSN 2655-6189

[thumbnail of artikel wahyuni christiany martono.pdf] Text
artikel wahyuni christiany martono.pdf - Published Version

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan model pembelajaran Experiential Learning sebagai bagian dari program sekolah ramah anak di Homy School Palangka Raya Kalimantan Tengah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek dari penelitian ini yaitu pendidik, anak dan kepala sekolah. Metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik yang digunakan untuk menganalisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan model pembelajaran Experiential Learning di Homy School Palangka Raya relevan dengan teori David Kolb. Homy School Palangka Raya menerapkan keempat tahapan Experiential Learning, yaitu Tahapan pengalaman nyata, tahapan observasi refleksi, tahapan konseptualisasi, dan tahapan implementasi. Dimana hal tersebut sesuai dengan prinsip sekolah ramah anak yakni melibatkan anak untuk berpartisipasi dalam kehidupan sosial, memiliki hak untuk didengarkan dan ditanggapi dengan sungguh-sungguh. Proses evaluasi pembelajaran yang dilakukan di Homy School Palangka Raya tidak melalui ujian tertulis seperti sekolah pada umumnya namun melalui observasi mendalam yang dilakukan tutor berkolaborasi dengan orang tua untuk setiap aspek perkembangan anak yang terangkum dalam Learning Journal individual setiap anak.

Item Type: Artikel Umum
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisi / Prodi: Badan Penjamin Mutu (BPM)
Depositing User: Muhamad Fakhrur Saifudin
Date Deposited: 28 Jun 2019 05:35
Last Modified: 28 Jun 2019 05:35
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/14038

Actions (login required)

View Item View Item