Wahyu Widyaningsih, wahyu (2011) EFEK EKSTRAK ETANOL HERBA PUTRI MALU ( MIMOSA PUDICA, L ) SEBAGAI PENURUN KADAR ASAM URAT SERUM MENCIT JANTAN GALUR SWISS. Pharmasiana, 1 (1). ISSN 2088-4559
Preview |
PDF
05_Ibu_Wahyu-Efek_Ekstrak.pdf Download (102kB) | Preview |
Abstract
Salah satu tanaman yang dapat digunakan sebagai obat tradisional asam urat adalah putri
malu (Mimosa pudica, L). Putri malu mengandung flavonoid yang dapat berkhasiat sebagai
antihiperurisemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek antihiperurisemia ekstrak etanol
herba putri malu terhadap kadar asam urat serum mencit jantan yang diinduksi jus hati ayam.
Penelitian ini mengggunakan mencit jantan galur Swiss dengan umur 2-3 bulan, berat badan 20-30
g. Hewan uji dibagi menjadi 5 kelompok yaitu kelompok I (kontrol negatif) diberi pakan standar,
kelompok II (kontrol hiperurisemia) diberi jus hati ayam 20% dan larutan CMC-Na 0,5%, kelompok
III (kontrol positif) diberi jus hati ayam dan allopurinol, kelompok IV diberi jus hati ayam 20% dan
ekstrak etanol putri malu dosis 0,25g/kgBB dan kelompok V diberi jus hati ayam dan ekstrak etanol
putri dosis 0,5g/kgBB. Kadar asam urat pada hari ke-1 dan ke-3 ditetapkan secara spektrofotometri
menggunakan reaksi fotometrik enzimatik. Kadar asam urat setiap kelompok dianalisis dengan
menggunakan uji statistik parametrik dengan taraf kepercayaan 95%. Hasil penelitian ini
menunjukkan penurunan kadar asam urat yang diperoleh pada pemberian ekstrak dosis 0,25g/Kg BB
selama 1 hari dan 3 hari adalah 0,860 mg/dL dan 1,105 mg/dL. Sedangkan pada pemberian ekstrak
dosis 0,5g/Kg BB setelah pemberian 1 hari dan 3 hari terjadi penurunan sebesar 0,658 mg/dL dan
1,400 mg/dL. Ekstrak etanol dosis 0,5mg/kg BB mempunyai efek sebagai penurun kadar asam urat.
Kata kunci : Asam urat, Putri malu (Mimosa pudica L), Antihiperurisemia
Item Type: | Artikel Umum |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisi / Prodi: | Faculty of Pharmacy (Fakultas Farmasi) > S1-Pharmacy (S1-Farmasi) |
Depositing User: | Dr, M.Si.. Wahyu Widyaningsih |
Date Deposited: | 10 Jul 2012 04:22 |
Last Modified: | 10 Jul 2012 04:22 |
URI: | http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/1428 |
Actions (login required)
View Item |