ANALISIS KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT DALAM MENGHADAPI BENCANA KEBAKARAN PADA KAWASAN PEMUKIMAN PADAT PENDUDUK:(Studi Kasus Kelurahan Prawirodirjan Yogyakarta)

Arismawati, Meysia Dilla and Wijaya, Oktomi (2019) ANALISIS KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT DALAM MENGHADAPI BENCANA KEBAKARAN PADA KAWASAN PEMUKIMAN PADAT PENDUDUK:(Studi Kasus Kelurahan Prawirodirjan Yogyakarta). Bachelor thesis, Universitas Ahmad Dahlan.

[thumbnail of T1_1500029306_NASKAH PUBLIKASI.pdf]
Preview
Text
T1_1500029306_NASKAH PUBLIKASI.pdf - Published Version

Download (363kB) | Preview

Abstract

Latar Belakang : Di dalam Keputusan Menteri Tenaga Kerja RI No. Kep 186/MEN/1999 disebutkan bahwa pada tempat kerja diwajibkan melaksanakan upaya penanggulangan kebakaran yang mengandung risiko bahaya tinggi. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir korban dan kerusakan peralatan yang disebabkan oleh kebakaran yang berasal dari bahan kimia dan instalasi listrik. Kesiapsiagaan masyarakat harus dibangun pada saat kondisi normal (pra bencana), saat terjadi bencana (penyelamatan), tanggap darurat dan siap siaga pasca bencana. Peran masyarakat untuk berpartisipasi dalam kegiatan penanggulangan bencana diatur dalam Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007 Tentang Penanggulangan Bencana.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode mix menthods dengan rancangan studi kasus. Terdapat data kuantitatif meliputi pengetahuan tentan kebakaran dan data kualitatif meliputi perencanaan kedaruratan, mobilisasi sumber daya. Analisis data menggunakan metode deskriptif kuantitatif, metode triangulasi sumber dan triangulasi Teknik.
Hasil Penelitian: Berdasarkan hasil penelitian menujukkan bahwa tingkat kesiapsiagaan masyarakat Kelurahan Prawirodirjan tergolong dalam kategori belum siap. Hal ini ditandai dengan tidak adanya perencanaan kedaruratan, sarana prasarana penanggulangan kebakaran yang belum lengkap, sumber daya manusia yang tidak terlatih dan tidak terdapat anggaran dana baik APBD/APBDes untuk meningkatkan kesiapsiagaan di masyarakat.
Kesimpulan : Masyarakat Kelurahan Prawirodrijan belum siap dalam menghadapi bencana kebakaran.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisi / Prodi: Faculty of Public Health (Fakultas Kesehatan Masyarakat) > S1-Science in Public Health (S1-Kesehatan Masyarakat)
Depositing User: publikasi uad
Date Deposited: 03 Oct 2019 03:42
Last Modified: 03 Oct 2019 03:42
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/15115

Actions (login required)

View Item View Item