IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN DI SEKOLAH DASAR MUHAMMADIYAH KARANGKAJEN YOGYAKARTA

Septiani, Putri Dwi and Pambudi, Dholina Inang (2019) IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN DI SEKOLAH DASAR MUHAMMADIYAH KARANGKAJEN YOGYAKARTA. Bachelor thesis, Universitas Ahmad Dahlan.

[thumbnail of T1_150005017_NASKAH PUBLIKASI.pdf] Text
T1_150005017_NASKAH PUBLIKASI.pdf - Published Version

Download (261kB)

Abstract

Saat ini banyak kerusakan lingkungan yang terjadi, banyak lingkungan yang belum terawat dan tingkat kebersihan lingkungan sekolah yang belum maksimal. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya rasa peduli siswa terhadap lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pendidikan karakter peduli lingkungan di SD Muhammadiyah Karangkajen Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan subjek penelitian adalah kepala sekolah, guru dan siswa. Adapun objek dari penelitian ini adalah implementasi pendidikan karakter peduli lingkungan di SD Muhammadiyah Karangkajen Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang dilakukan dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implemtasi pendidikan karakter di SD Muhammadiyah Karangkajen Yogyakarta meliputi tahap, 1) Perencanan yang berupa analisis kondisi dan potensi lingkungan sekolah, penyususnan program, analisis kebutuhan pelaksanaan program, sosialisasi program, dan pengadaan fasilitas. 2)Pelaksanaan yang melalui pengembangan kurikulum sekolah, pengembangan proses pembelajaran, dan pengembangan kesehatan lingkungan sekolah. 3) Evaluasi yang berupa pengawasan dan pengamatan langsung dari kepala sekolah, hasil belajar dari guru. 4) Faktor pendukung yaitu kepemimpinan kepala sekolah, sarana prasarana, peran guru, interaksi kerjasama pihak sekolah, orangtua wali, dan instansi terkait. 5) Faktor penghambat yaitu rendahnya kesadaran siswa untuk menjaga lingkungan.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Keyword: Dholina Inang Pambudi, M.Pd.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Teacher Training and Education (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) > S1-Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)
Depositing User: publikasi uad
Date Deposited: 12 Oct 2019 06:26
Last Modified: 12 Oct 2019 06:26
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/15303

Actions (login required)

View Item View Item