Kampaye Terselebung (Kajian Tentang Kuis Kebangsaan di RCTI)

Masduki, Anang (2014) Kampaye Terselebung (Kajian Tentang Kuis Kebangsaan di RCTI). In: Prosiding Seminar Besar Nasional Komunikasi. (In Press)

[thumbnail of Prosiding Seminar Besar Nasional Komunikasi.pdf] Text
Prosiding Seminar Besar Nasional Komunikasi.pdf

Download (10MB)

Abstract

Tahun 2013, banyak tokoh bangsa ini yang menyebut sebagai tahun politik. Tentu hal ini tidak
sepenuhnya salah. Mengingat tahun depan, tepatnya bulan April 2014 akan diselengarakan pemilihan
umum. Maka tentu sebagai tahun politik banyak kegiatan maupun langkah-langkah terkait dengan
aktiftas politik. Banyak tokoh maupun partai politik yang mulai turun gunung untuk sekedar
konsolidasi maupun mendekatkan diri dengan masyarakat guna meraih simpati. Bahkan sudah
banyak yang mulai memasang baliho, pamphlet dan iklan untuk membuat diri menjadi popular dan
membuat citra positif. Tentu ujung-ujungnya adalah ingin dipilih dan mendulang suara sebanyakbanyaknya guna meraih tampuk kekuasaan. Tidak sedikit orang yang merasa jijik atau apatis
dengan kegiatan yang dilakukan oleh politisi tersebut. Mengingat kesejahteraan masyarakat selama
ini belum teratasi, ditambah dengan banyaknya para politisi yang masuk bui gara-gara korupsi.
Namun inilah dunia politik di bangsa ini. Terkait dengan hal tersebut, dalam paper ini akan diuraikan
tentang kampanye terselubung ditahun politik tersebut. Banyak iklan terbuka yang disiarkan media
nasional. Dan ada juga kampanye yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi. Padahal sekarang
bukan masa untuk kampanye. Yang menjadi permasalahan adalah bukan sekedar melangar waktu
kampanye, melainkan juga penggunaan ruang public, dalam hal ini adalah media, yang seharusnya
digunakan untuk mencerdaskan, member informasi tetapi digunakan oleh segelintir elit untuk
mencari popularitas dan merengkuh kekuasaan. Tidak peduli mereka adalah penguasa media atau
bukan.

Kata kunci: UU penyiaran, media, peran KPI

Item Type: Conference or Workshop Item (Poster)
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Letters (Fakultas Sastra) > S1-ilmu komunikasi
Depositing User: Anang Masduki
Date Deposited: 12 Jan 2021 04:16
Last Modified: 12 Jan 2021 04:16
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/21925

Actions (login required)

View Item View Item