KULIAH KERJA NYATA KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 2 DI SMP N 3 PANGGANG, Kecamatan PANGGANG, KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Fatimah, Indah Nurul (2021) KULIAH KERJA NYATA KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 2 DI SMP N 3 PANGGANG, Kecamatan PANGGANG, KABUPATEN GUNUNGKIDUL. [Laporan KKN] (Unpublished)

[thumbnail of JUDUL_III.C.3_ REGULER 87.pdf] Text
JUDUL_III.C.3_ REGULER 87.pdf

Download (431kB)
[thumbnail of ISI LAPORAN_III.C.3_ REGULER 87.pdf] Text
ISI LAPORAN_III.C.3_ REGULER 87.pdf
Restricted to Registered users only

Download (163kB) | Request a copy

Abstract

Program kampus mengajar ialah bagian dari program Kampus Merdeka yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar serta meningkatkan diri melalui kegiatan di luar kelas perkuliahan. Kegiatan kampus mengajar gelombang kedua telah berlangsung selama lima bulan. 22.000 mahasiswa dari seluruh Indonesia berpartisipasi dalam program ini. Kampus mengajar angkatan kedua penempatan di SMP N 3 Panggang terdiri dari tujuh anggota dari berbagai program studi dan universitas yang berbeda dan memiliki satu dosen pembimbing lapangan (DPL). Tujuan diadakannya Program Kampus mengajar untuk membantu peningkatan kualitas dan pemerataan pendidikan sekaligus mempersiapkan siswa untuk dapat bersaing di level internasional, menghadirkan mahasiswa sebagai bagian dari penguatan pembelajaran literasi dan numerasi, membantu adaptasi teknologi, dan membantu administrasi sekolah. Mahasiswa memiliki kesempatan untuk mengasah keterampilan kepemimpinan mereka, mengambil tanggung jawab dan melakukan pekerjaan dengan baik. Selain itu, mahasiswa memiliki tanggung jawab untuk menumbuhkan karakter dan meningkatkan minat belajar selama pandemi ini. Kegiatan Kampus Mengajar yang telah dilakukan dimulai dengan observasi sekolah, perencanaan program kerja, dan pelaksanaan program yang telah dilaksanakan. Kegiatan kampus mengajar meliputi membantu mengajar, adaptasi teknologi, dan administrasi. Hasil dari kegiatan ini yaitu meningkatnya kemamauan siswa untuk literasi dan numerasi, dapat beradaptasi dengan teknologi selama pembalajaran daring dan membantu pelaksanaan administrasi sekolah.

Item Type: Laporan KKN
Additional Information: Link Luaran KKN https://www.krjogja.com/berita-lokal/diy/gunungkidul/meningkatkan-kualitas-lingkungan-sekolah-dengan-penghijauan-dan-lomba-mading/
Subjects: A General Works > AS Academies and learned societies (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Islamic Studies (Fakultas Agama Islam) > S1-islamic banking(perbankan syariah)
Depositing User: Indah Nurul Fatimah
Date Deposited: 08 Jan 2022 03:11
Last Modified: 08 Jan 2022 03:11
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/31198

Actions (login required)

View Item View Item