Petunjuk Praktikum Ekologi Kuantitatif

Putra, Ichsan and Utami, Inggita (2021) Petunjuk Praktikum Ekologi Kuantitatif. [Teaching Resource]

[thumbnail of Petunjuk Praktikum Ekologi Kuantitatif 2021.pdf] Text
Petunjuk Praktikum Ekologi Kuantitatif 2021.pdf

Download (1MB)

Abstract

Ekologi merupakan ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara faktor abiotik dan biotik. Faktor biotik meliputi makhluk hidup dan faktor abiotik meliputi faktor lingkungan seperti sinar matahari, air, tanah, dan udara. Pada dasarnya makhluk hidup di bumi ini selalu bergantung dengan faktor abiotik, bahkan untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangannya. Ekologi Kuantitatif merupakan mata kuliah yang membahas teknik atau metode yang digunakan untuk pengukuran komponen-komponen dalam ekologi. Berikut merupakan teknik-teknik yang digunakan dalam ekologi:
a. Pengamatan : melakukan pengamatan di alam dan mendeskripsikan (secara kuantitatif dan atau kualiatif) fenomena
b. Pencuplikan atau eksperimen : mencuplik entitas biotik dan abiotik dan dapat diikuti dengan melakukan eksperimen terhadapnya, seperti suhu udara dan jumlah populasi.
Teknik tersebut adalah teknik-teknik yang digunakan untuk mendapatkan data. Selanjutnya data perlu dianalisis untuk mendapatkan kesimpulan terhadap dugaan yang kita ambil sebelumnya. Oleh karena itu, keterampilan matematis, statistika, dan presentasi perlu dikuasai dalam kuliah ini.
Penerapan ekologi dalam kehidupan semakin pesat seiring aktivitas manusia yang mengakibatkan kerusakan dan perubahan habitat, kehilangan keanekaragaman hayati, dan perubahan iklim global. Hal tersebut menimbulkan kesadaran akan pentingnya upaya menjaga kehidupan yang berkelanjutan. Berbagai penelitian ekologi dilakukan antara lain untuk mengetahui berapa besar dampak aktivitas manusia tersebut, pendataan dan konservasi keanekaragaman hayati.
Praktikum ini akan dibagi menjadi 5 (sepuluh) acara. Pertama akan diberikan pengenalan alat-alat khususnya untuk pengambilan data abiotik di ekosistem akuatik serta keanekaragaman ekosistem akuatik. Data abiotik akan digunakan selalu disetiap penelitian ekologi. Pertemuan kedua akan melakukan perhitungan estimasi populasi hewan menggunakan metode CMRR. Pertemuan ketiga akan mengukur abiotik pada ekosistem terrestrial dan pengukuran
biomassa anthropoda tanah serta praktik mendata keanekaragaman hewan tanah dengan pitfall trap. Pertemuan keempat akan mempraktekan analisis vegetasi yang dimulai dengan pembuatan plot kuadrat untuk mengambil data keanekaragaman vegetasi, stratifikasi pohon, dan estimasi stok karbon pohon. Pertemuan terakhir akan dilakukan perhitungan indeks keanekaragaman, stok karbon, dan pembuatan diagram profil pohon.

Item Type: Teaching Resource
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisi / Prodi: Faculty of Applied Science and Technology (Fakultas Sains Dan Teknologi Terapan) > S1-Biology (S1-Biologi)
Depositing User: M.Sc. Inggita Utami
Date Deposited: 14 Apr 2022 02:20
Last Modified: 14 Apr 2022 02:20
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/34344

Actions (login required)

View Item View Item