Tentama, Fatwa (2021) PeerRev_Hubungan antara Pengembangan Karir dengan Employee Engagement pada Karyawan. Universitas YARS, Jurnal Psikogenesis.
Text
PeerRev_hubungan antara pengembangan karir dengan employee engagement.pdf Download (1MB) |
Abstract
Berkaitan dengan persaingan bisnis, peran employee engagement sangat menentukan tercapainya kesuksesan organisasi. Setiap organisasi sangat bergantung pada keterlibatan tenaga kerjanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran dari pengembangan karir terhadap employee engagement pada karyawan. Partisipan dalam dalam penelitian ini melibatkan karyawan PT “X” Indonesia area Yogyakarta sejumlah 90 orang yang diperoleh dengan teknik quota
sampling. Skala model Likert sebagai instrumen utama pengumpulan data empirik, yang terdiri dari skala employee engagement dan skala pengembangan karir. Data empirik di analisis dengan teknik korelasi product moment menggunakan bantuan SPSS V.21. Temuan yang dihasilkan dari literatur ini adalah adanya hubungan positif yang sangat signifikan antara pengembangan karir dengan employee engagement. Koefisien korelasi (r) yang diperoleh dari hubungan tersebut sebesar 0,548 dengan taraf signifikansi (p) sebesar 0,000 (p<0,01). Literatur ini memberi bukti bahwa tinggi rendahnya keterlibatan dapat diprediksi oleh penyediaan fasilitas pengembangan karir diorganisasi.
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisi / Prodi: | Faculty of Psychology (Fakultas Psikologi) > S1-Psychology (S1-Psikologi) |
Depositing User: | Dr. Fatwa Tentama, S.Psi., M.Si. |
Date Deposited: | 19 Apr 2022 06:05 |
Last Modified: | 19 Apr 2022 06:05 |
URI: | http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/34554 |
Actions (login required)
View Item |