PEMANFAATAN TEKNOLOGI 3D UNTUK SITUS PENJUALAN PRODUK UMKM

Hananto, Mursid W (2022) PEMANFAATAN TEKNOLOGI 3D UNTUK SITUS PENJUALAN PRODUK UMKM. Other. Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta. (Unpublished)

[thumbnail of Laporan Akhir.pdf] Text
Laporan Akhir.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Pandemi Covid-19 membuat para pemilik UMKM mengalami penurunan pendapatan drastis karena jumlah calon pembeli yang datang ke lokasi UMKM juga menurun. Penggunaan media sosial dan situs marketplace kurang dapat menjelaskan produk yang mereka tawarkan sehingga calon pembeli kurang tertarik. Diperlukan suatu teknik visualisasi inovatif melalui medium online agar dapat memperlihatkan produk dengan cara yang lebih menarik dan mendekati gaya interaksi di dunia nyata. Penelitian ini bertujuan membangun sebuah situs promosi produk UMKM yang memanfaatkan teknologi Web3D agar dapat memberikan kesan yang lebih kuat ke calon pembeli pada produk yang dicermati meskipun tidak melihatnya langsung secara fisik sehingga memungkinkan peningkatan kemungkinan untuk menjadi transaksi pemesanan produk. Eksperimen pengembangan situs web selama 4 bulan dengan mitra yaitu Manggar Natural dilakukan menggunakan metode prototyping evolusioner agar situs dapat cepat diperoleh dengan informasi dasar yang minimal dari calon pengguna. Pengembangan dilakukan dalam 8 iterasi sejak prototipe pertama didemokan untuk menerima masukan dari pengguna. Situs menggunakan basis server-side scripting konvensional dengan pemrograman skrip PHP dalam framework Code Igniter. Agar dapat menampilkan model 3D dalam format X3D, maka digunakan framework X3DOM melalui API JavaScript yang disisipkan dalam template halaman penampil model 3D. Aset model 3D tidak dibangun menggunakan aplikasi permodelan 3D melainkan memanfaatkan scanner 3D. Hasil pelarikan dengan scanner 3D harus melalui pra-pemrosesan, pemrosesan utama, dan pasca pemrosesan agar dapat menjadi layak untuk digunakan sebagai aset situs web. Model 3D kemudian digabungkan ke dalam situs sebagai konten yang merepresentasikan produk-produk yang ditawarkan dalam situs. Situs kemudian menjalani Beta test secara live setelah terlebih dahulu diunggah ke server hosting agar dapat online. Beta tester adalah calon pengelola dan pengunjung umum. Para tester kemudian mengisi kuesioner pengujian yang juga online. Hasil pengujian dihitung menggunakan skala Likert untuk melihat tingkat penerimaan para calon pengguna. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan, untuk kelompok pengunjung diperoleh skor 1991 yang masuk kategori sikap Sangat Positif, yang berarti para pengunjung sangat menerima situs promosi yang dihasilkan oleh penelitian ini. Sedangkan dari kelompok pengelola, diperoleh skor 112 yang masuk ke kategori sikap Positif, yang berarti calon pengelola menerima situs yang diuji untuk digunakan sebagai media promosi produk mereka. Secara umum pengguna merasa tertarik dengan cara visualisasi produk yang unik dan membuat mereka merasa mendapatkan pengalaman baru, sehingga ingin mencermati produk lebih lanjut.

Item Type: Monograph (Other)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Applied Science and Technology (Fakultas Sains Dan Teknologi Terapan) > S1-Information System (S1-Sistem Informasi)
Depositing User: Mursid W. Hananto
Date Deposited: 31 Aug 2022 02:32
Last Modified: 03 Jul 2023 04:56
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/36608

Actions (login required)

View Item View Item