Ningsih, Septia (2022) EVALUASI PENERAPAN SANITASI DAN HYGIENE PADA PRODUKSI MINUMAN SARI SALAK DI UMKM SALAK MAS SLEMAN BERDASARKAN CPPOB (CARA PRODUKSI PANGAN OLAHAN YANG BAIK). [Laporan KP] (Unpublished)
Text
KP_1800033085_JUDUL.pdf Download (915kB) |
|
Text
KP_1800033085_ISI LAPORAN.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
RINGKASAN
UMKM Salak Mas merupakan salah satu industri pangan olahan yang memproduksi berbagai macam produk dari buah salak pondoh seperti minuman sari salak, manisan salak dan keripik salak. Setiap industri pangan harus menjaga mutu dan keamanan produk yang dihasilkan sehingga dapat memenuhi kepuasan konsumennya. Upaya penting yang dapat dilakukan oleh industri pangan untuk menjaga mutu dan keamanan produknya adalah dengan menerapkan sistem sanitasi dan hygiene. Tujuan kerja praktik ini yaitu untuk mengevaluasi penerapan sanitasi dan hygiene pada produksi minuman sari salak di UMKM Salak Mas berdasarkan CPPOB (Cara Produksi Pangan Olahan yang Baik).
Metode evaluasi penerapan sanitasi dan hygiene di UMKM Salak Mas dilakukan dengan cara observasi lapangan, wawancara dan studi pustaka. Data-data penerapan sanitasi dan hygiene diperiksa menggunakan check list berdasarkan CPPOB yang ditetapkan oleh peraturan Mentri Perindustrian RI Nomor : 75/M-IND/PER/7/2010 Badan POM tahun 2012. Proses evaluasi penerapan sanitasi dan hygiene difokuskan kepada fasilitas bangunan, ruang produksi, fasilitas sanitasi dan hygiene karyawan, mesin dan peralatan.
Berdasarkan hasil evaluasi diketahui bahwa penerapan sanitasi dan hygiene di UMKM Salak Mas pada ruang dan bangunan yaitu sekitar 85%, fasilitas sanitasi dan hygiene karyawan yaitu sekitar 84%, serta sanitasi dan hygiene peralatan yaitu sekitar 90%. Aspek yang belum memenuhi standar seperti karyawan yang tidak memakai sarung tangan dan masker saat bekerja, fasilitas toilet tidak ada peringatan untuk mencuci tangan dengan sabun, serta wadah pembuangan limbah padat tidak tertutup. Apabila acuan CPPOB tidak diterapkan dengan baik maka akan berdampak pada kualitas produk yang dihasilkan.
Kata Kunci : Salak Mas, minuman sari salak, sanitasi, hygiene, salak pondoh.
Item Type: | Laporan KP |
---|---|
Keyword: | Salak Mas, minuman sari salak, sanitasi, hygiene, salak pondoh. |
Subjects: | T Technology > TF Railroad engineering and operation |
Divisi / Prodi: | Faculty of Industrial Technology (Fakultas Teknologi Industri) > S1-Food Technology (S1-Teknologi Pangan) |
Depositing User: | Septia Ningsih |
Date Deposited: | 12 Dec 2022 08:44 |
Last Modified: | 12 Dec 2022 08:44 |
URI: | http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/37906 |
Actions (login required)
View Item |