Model Pendampingan Guru Matematika SMPN 5 Ponorogo dalam Implementasi Kurikulum 2013

Hernadi, Julan Model Pendampingan Guru Matematika SMPN 5 Ponorogo dalam Implementasi Kurikulum 2013. [Artikel Dosen] (Unpublished)

[thumbnail of artikel_pengabdian_SMPN5_Po_2018.pdf] Text
artikel_pengabdian_SMPN5_Po_2018.pdf

Download (577kB)

Abstract

Pada penerapan kurikulum 2013 masih banyak guru yang kesulitan dalam mengimplementasikannya, salah satunya kasusnya adalah para guru matematika SMPN 5 Ponorogo. Hal ini
dikarenakan banyak perbedaan signifikan dari kurikulum sebelumnya yaitu KTSP baik konten
maupun sistem pembelajarannya. Terbatasnya program pelatihan yang diselenggarakan
pemerintah menutut guru harus kreatif dalam mengembangkan kompetensi agar mampu
melaksanakan kurikulum 2013 sesuai dengan rambu-rambu yang ditetapkan
Program pengabdian masyarakat ini dimaksudkan untuk mendampingi para guru
matematika SMPN 5 Ponorogo dalam menerapkan kurikulum 2013. Aspek-aspek yang menjadi
perhatian dalam kegiatan ini adalah bahan ajar, media pembelajaran, metode/model pembelajaran,
dan pelaksanaan pembelajaran di kelas. Pendampingan ini menggunakan model lesson study, di
mana para guru secara kolaboratif belajar bersama untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.
Kegiatan yang dilakukan dalam pendampingan ini adalah menjadi guru model untuk memberikan
contoh pembelajaran yang ideal, menjadi observer untuk memantau ketercapaian indikator
pembelajaran yang dilakukan oleh guru, mendampingi guru dalam mengembangkan media dan
bahan ajar, mengadakan refleksi bersama untuk mereview dan memperbaiki pembelajaran yang
telah dilakukan guru. Kegiatan ini telah dilakukan pada semester ganjil 2017/2018, semester genap
2017/2018, dan semester ganjil 2018/2019.
Realisasi program pendampingan adalah terlaksananya kunjungan ke sekolah sebanyak 12
kali, 2 kegiatan di kampus dalam rangka upgrading keterampilan guru menggunakan GeoGebra,
dan lebih dari 15 kali diskusi melalui grup WA. Berdasarkan hasil isian kuesioner dan pernyataan
tertulis guru dan kepala sekolah terhadap dampak program ini, maka disimpulkan program ini
sangat dibutuhkan pihak sekolah. Melalui pendampingan ini mulai tumbuh kesadaran para guru
matematika untuk terus berusaha meningkatkan kompetensi. Pihak sekolah meminta program ini
diteruskan di masa-masa yang akan datang, bahkan dapat diperluas untuk mapel lainnya. Untuk
itu telah ditandatangani MOU antara SMPN 5 Ponorogo dan FKIP Universitas Muhammadiyah
Ponorogo

Item Type: Artikel Dosen
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisi / Prodi: Faculty of Applied Science and Technology (Fakultas Sains Dan Teknologi Terapan) > S1-Mathematics (S1-Matematika)
Depositing User: Dr. Julan Hernadi
Date Deposited: 04 Jan 2023 03:26
Last Modified: 04 Jan 2023 03:26
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/38421

Actions (login required)

View Item View Item