Aulia, Syifa Siti Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Berbasis Nilai Kehidupan dalam Pembentukan Sikap Anti Korupsi Warga Negara Muda. In: Seminar Nasional AP3KNI, Universitas Negeri Malang.
Preview |
Text
Makalah AP3KNI Malang.pdf Download (238kB) | Preview |
Abstract
Makalah ini mengkaji mengenai pengembangan pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan sebagai program kurikuler di persekolahan dan perguruan tinggi yang dapat menjembatani permasalahan korupsi sebagai bentuk penyalahgunaan kekuasaan untuk kepentingan pribadi maupun untuk kepentingan orang lain. Korupsi di Indonesia sudah bertransformasi dari tindak pidana biasa menjadi patologi sosial yang sangat berbahaya dan mengancam semua lini kehidupan masyarakat Indonesia. Korupsi yang semakin menggerogoti bangsa ini mencerminkan degradasi moral dan kegagalan proses pendidikan Indonesia saat ini, maka Pendidikan Kewarganegaraan berbasis nilai kehidupan warga negara muda dalam makalah ini dikaji sebagai suatu proses pembelajaran bagi warga negara muda untuk membentuk sikap anti korupsi. Penyajian makalah ini dibangun dalam tataran konseptual dan praktis sederhana mengenai pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan berbasis nilai-nilai kehidupan serta proses pembentukan sikap anti korupsi melalui pendidikan Kewarganegaraan berbasis nilai-nilai kehidupan. Penyajian konseptual dalam makalah ini diharapkan dapat menjadi alternatif pengembangan model pendidikan karakter terutama pembentukan sikap anti korupsi di program kurikuler pendidikan Kewarganegaraan baik dalam tatanan persekolahan maupun perguruan tinggi.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education |
Depositing User: | syifa aulia |
Date Deposited: | 27 Oct 2016 04:32 |
Last Modified: | 27 Oct 2016 04:32 |
URI: | http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/4082 |
Actions (login required)
View Item |