PENURUNAN ASAM URAT DALAM BIJI MELINJO DENGAN METODE BLANSING

Salamah, Siti (2017) PENURUNAN ASAM URAT DALAM BIJI MELINJO DENGAN METODE BLANSING. PENURUNAN ASAM URAT DALAM BIJI MELINJO DENGAN METODE BLANSING. ISSN 2339-028X (Submitted)

[thumbnail of Laporan Similarity  B-11 Salamah TK-UAD- PENURUNAN_ASAM_URAT_DALAM_BIJI_MELINJO_DENGAN_METO.pdf] Text
Laporan Similarity B-11 Salamah TK-UAD- PENURUNAN_ASAM_URAT_DALAM_BIJI_MELINJO_DENGAN_METO.pdf

Download (1MB)

Abstract

Biji melinjo adalah buah tanaman melinjo. Produk olahan terkenal dari biji melinjo yaitu emping melinjo.Minat terhadap emping melinjo mulai menurun disebabkan kandungan purin yang relatif besar.Purin adalah senyawa turunan asam urat yang dapat menyebabkan penyakit asam urat. Agar minat terhadap emping melinjo membaik perlu dilakukan penelitian agar kandungan purinnya menurun. Penelitian ini bertujuan untuk mengurangi kadar asam urat dalam biji melinjo dengan Metode Blansing. Blansing merupakan suatu cara pemanasan atau perlakuan pemanasan yang dilakukan pada suhu kurang dari 100oC selama beberapa menit, dengan menggunakan air panas.Penelitian ini dilakukan dengan merendam melinjo yang telah dikupas dengan larutan natrium karbonat serta dipanaskan pada suhu 80oC selama 8 menit. Biji melinjo selanjutnya direndam selama 1 hari, Air rendaman melinjo disaring, kemudian larutan rendaman biji melinjo dianalisis kadar asam uratnya. Penelitian ini dilakukan dengan variable konsentrasi larutan natrium karbonat 1; 1, 5 ;2; 2,5; 3 dan 3,5 M serta variabel lama waktu perendaman 6 , 12 , 18 , 24 , 30 dan 36 jam . Hasil penelitian menunjukkan kadar asam urat awal dalam biji melinjo yaitu 0,1488 mmol/L dalam 50 gram. Setelah di blanshing kadar asam urat dalam biji melinjo dapat turun dengan larutan natrium karbonat pada konsentrasi 1,5 M dengan kadar 45,56 % . Waktu perendaman yang optimum adalah 24 jam dengan kadar penurunan asam urat 32 %.
Kata Kunci: asam urat, blansing, purin

Item Type: Artikel Umum
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisi / Prodi: Faculty of Industrial Technology (Fakultas Teknologi Industri) > FTI Doc
Depositing User: Mrs Siti Salamah
Date Deposited: 26 Jan 2017 06:57
Last Modified: 26 Jan 2017 06:57
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/5368

Actions (login required)

View Item View Item