PENGARUH ANC TERHADAP KEJADIAN BBLR WILAYAH INDONESIA BAGIAN TIMUR (ANALISIS DATA IFLS EAST 2012)

Hidayah, Mudita Sri and Hasanbasri, Mubasysyir and Hakimi, Mohammad PENGARUH ANC TERHADAP KEJADIAN BBLR WILAYAH INDONESIA BAGIAN TIMUR (ANALISIS DATA IFLS EAST 2012). Prosiding Seminar Nasional IKAKESMADA “Peran Tenaga Kesehatan dalam Pelaksanaan SDGs”. pp. 145-148. ISSN 978-979-3812-41-0

Warning
There is a more recent version of this item available.
[thumbnail of 20. PENGARUH ANC TERHADAP KEJADIAN BBLR WILAYAH INDONESIA BAGIAN TIMUR (ANALISIS DATA IFLS EAST 2012).pdf]
Preview
Text
20. PENGARUH ANC TERHADAP KEJADIAN BBLR WILAYAH INDONESIA BAGIAN TIMUR (ANALISIS DATA IFLS EAST 2012).pdf

Download (334kB) | Preview

Abstract

Latar Belakang: Bayi berat lahir rendah (BBLR) menjadi masalah kesehatan masyarakat yang penting secara global dan memiliki efek jangka pendek dan jangka panjang. Pada tahun 2013, satu dari sepuluh bayi di Indonesia dilahirkan dengan BBLR. ANC yang berkualitas diharapkan mampu mengurangi kejadian BBLR.
Metode: Penelitian observasional analitik dengan desain cross-sectional dan dianalisis secara kohort retrospektif. Analisis Chi Square dan logistik regresi akan digunakan untuk menganalisis besar pengaruh ANC terhadap berat lahir.
Hasil: Prevalensi BBLR Indonesia Timur adalah 11,5%. Analisis multivariabel membuktikan, setelah mengendalikan faktor lain terdapat pengaruh ANC pada BBLR-preterm, akan tetapi tidak terdapat pengaruh pada BBLR-term. Risiko untuk BBLR-preterm lebih besar pada ibu hamil dengan ANC tidak berkualitas dengan OR 95% 12,77 (2,40-68,07).
Kesimpulan: Pengaruh kualitas pelayanan perawatan kehamilan berbeda pada BBLR-term dan preterm yaitu terdapat hubungan yang signifikan dengan BBLR-preterm tetapi tidak terdapat hubungan yang signifikan dengan BBLR-term.
Kata Kunci: BBLR, ANC, IFLS EAST 2012

Item Type: Artikel Umum
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: Marsiana Wibowo
Date Deposited: 10 Feb 2017 14:07
Last Modified: 10 Feb 2017 14:07
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/5413

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item