Wulandari, Septiana Wahyu EVALUASI IMPLEMENTASI SISTEM JAMINAN HALAL PADA PRODUK SUSU KAMBING DI ETAWA AGROPRIMA,SLEMAN, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. [Laporan KP]
Text
KP_1900033007_JUDUL.pdf Download (340kB) |
|
Text
KP_1900033007_ISI LAPORAN.pdf Restricted to Registered users only Download (827kB) |
Abstract
Etawa Agroprima merupakan UMKM yang bergerak dibidang pangan. Produk olahannya yang berasal dari susu kambing etawa segar adalah susu kambing bubuk dan permen karamel. Etawa agroprima rutin memproduksi susu kambing bubuk sedangkan untuk permen caramel diproduksi hanya pada saat ada yang pesan. Oleh karena itu untuk menjamin kehalalan produk susu kambing bubuk di Etawa Agroprima perlu dilakukan evaluasi implementasi sistem jaminan halal berdasarkan standar HAS 23101. Sistem Jaminan Halal adalah suatu system manajemen disusun, diterapkan dan dipeluhara oleh perusahaan pemegang sertifikat halal untuk menjaga kesinabungan proses halal sesuai dengan ketentuan LPPOM MUI. Tujuan dari kerja praktik ini adalah Untuk menganalisis kesesuaian kriteria system jaminan halal pada produk susu kambing bubuk di Etawa Agroprima dengan standar HAS 23101. Metode yang digunakan dalam menganalisis masalah yaitu menggunakan metode wawancara, studi Pustaka, dokumentasi dan metode partisipasif. Hasil analisis menunjukan bahwa penerapan sistem jaminan halal sudah cukup baik, namu ada beberapa hal yang menjadi evaluasi yaitu pada bagian kebijakan halal, tim manajemen halal, pelatihan dan edukasi, audit internal dan kajian ulang manajemen. Kendala yang dialami oleh Etawa Agroprima dalam memperpanjang sertifikat halal yaitu terhalang oleh peraturan perpanjangan setifikat yang sekarang telah berpindah dari MUI kepada BPJH, oleh sebab itu Etawa Agroprima belum mendapatkan sertifikat terbaru.
Kata Kunci : Susu kambing, Halal, Metode
Item Type: | Laporan KP |
---|---|
Subjects: | A General Works > AS Academies and learned societies (General) |
Divisi / Prodi: | Faculty of Industrial Technology (Fakultas Teknologi Industri) > S1-Food Technology (S1-Teknologi Pangan) |
Depositing User: | - Septiana Wulandari |
Date Deposited: | 25 Mar 2024 01:41 |
Last Modified: | 25 Mar 2024 01:41 |
URI: | http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/61480 |
Actions (login required)
View Item |