Efektivitas Neuro Senso (NS) dan Neuro Development Treatment (NDT) untuk mengatasi delay development pada anak dengan stunting di Kecamatan Prambanan

Listiyani, Eka (2024) Efektivitas Neuro Senso (NS) dan Neuro Development Treatment (NDT) untuk mengatasi delay development pada anak dengan stunting di Kecamatan Prambanan. S2 thesis, Universitas Ahmad Dahlan.

[thumbnail of JUDUL] Text (JUDUL)
T2_2207053008_JUDUL__240502072255.pdf
Restricted to Registered users only

Download (445kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
T2_2207053008_BAB_I__240502072255.pdf
Restricted to Registered users only

Download (173kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
T2_2207053008_BAB_II__240502072255.pdf
Restricted to Registered users only

Download (144kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
T2_2207053008_BAB_III__240502072255.pdf
Restricted to Registered users only

Download (126kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
T2_2207053008_BAB_IV__240502072255.pdf
Restricted to Registered users only

Download (120kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
T2_2207053008_BAB_V__240502072255.pdf
Restricted to Registered users only

Download (68kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
T2_2207053008_DAFTAR_PUSTAKA__240502072255.pdf
Restricted to Registered users only

Download (144kB) | Request a copy
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
T2_2207053008_LAMPIRAN__240502072255.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang: Periode emas pertumbuhan anak, terutama 1000 hari pertama kehidupan, menyoroti pentingnya perhatian terhadap asupan gizi dan perkembangan anak. Stunting menjadi masalah kesehatan yang serius, mempengaruhi perkembangan fisik dan kognitif anak-anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas Neuro Senso (NS) dan Neuro Development Treatment (NDT) dalam mengatasi delay development pada anak-anak dengan stunting di Kecamatan Prambanan.

Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian modalitas fisioterapi berupa NS dan NDT terhadap anak-anak stunting yang mengalami delay development di Kecamatan Prambanan.

Metode : metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Quasy Experimental dengan jenis desain non equivalent control group design

Hasil: Dari 199 anak stunting di Kecamatan Prambanan, 38 anak (22 laki-laki, 16 perempuan) yang mengalami delay development menjadi responden penelitian. Hasil skrining DDST II menunjukkan distribusi jenis kelamin, usia, dan hasil skrining yang seimbang antara kelompok eksperimen dan kontrol. Uji normalitas data menunjukkan bahwa data berdistribusi normal (p-value > 0,05). Rata-rata skor DDST II meningkat secara signifikan setelah pemberian intervensi fisioterapi pada setiap minggunya, menunjukkan potensi efektivitas NS dan NDT dalam meningkatkan perkembangan anak-anak stunting. Uji-T menunjukkan perbedaan rata-rata yang tidak bermakna pada setiap kriteria yang diuji, kecuali pada perbandingan antara kelompok eksperimen dan kontrol terdapat perbedaan yang hampir bermakna (p-value = 0,133). Selanjutnya, Uji-T DDST II menunjukkan perbedaan yang bermakna secara statistik pada kelompok eksperimen dalam kategori suspect, tetapi tidak signifikan pada kelompok kontrol.

Kesimpulan: Penelitian ini memberikan wawasan baru dalam pengembangan program intervensi untuk meningkatkan perkembangan anak-anak yang rentan terhadap stunting dan delay development. Efektivitas NS dan NDT menunjukkan potensi dalam mengatasi delay development pada anak-anak stunting di Kecamatan Prambanan.

Item Type: Thesis (S2)
Keyword: delay development, stunting
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
R Medicine > RT Nursing
Divisi / Prodi: Faculty of Public Health (Fakultas Kesehatan Masyarakat) > S2-Science in Public Health (S2-Kesehatan Masyarakat)
Depositing User: userperpus3 userperpus3
Date Deposited: 14 May 2024 09:20
Last Modified: 14 May 2024 09:20
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/63381

Actions (login required)

View Item View Item