Sistem Kendali Peralatan Rumah Tangga Berbasis HT dan Mikrokontroler AT89S51

Muchlas, M and Sutikno, Tole and Sahnan, S (2006) Sistem Kendali Peralatan Rumah Tangga Berbasis HT dan Mikrokontroler AT89S51. TELKOMNIKA: Indonesian Journal of Electrical Engineering, 4 (1). ISSN 1693-6930

[thumbnail of 2006-muchlas-TELKOMNIKA-sistem-kendali-peralatan-RT.pdf] Text
2006-muchlas-TELKOMNIKA-sistem-kendali-peralatan-RT.pdf

Download (124kB)

Abstract

Aplikasi sistem kendali peralatan listrik rumah tangga menggunakan frekuensi radio HT (handy talky) sebagai media pengendali (remote controll) masih perlu diteliti lebih spesifik. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh suatu desain rangkaian kendali menggunakan radio HT, serta untuk mengetahui unjuk kerjanya. Subjek dari penelitian ini adalah sistem pengendali jarak jauh dengan memanfaatkan radio transceiver 2 meter untuk mentransmisikan data yang telah dikodekan dalam bentuk sinyal DTMF (Dual Tone Multiple Frequency). Sistem ini menggunakan mikrokontroler AT89S51 sebagai pemroses utama. Bagian penerima pada rangkaian objek kendali menangkap, menguatkan, mengubah menjadi bilangan biner 4 bit dan akan diolah oleh AT89S51 sehingga dapat mengendalikan peralatan elektronik secara on/off. Rangkaian pengendali objek akan menampilkan kondisi peralatan elektronik apakah dalam kondisi on/off kepada bagian kendali yang akan ditampilkan pada display. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem kendali dengan media HT dapat digunakan sebagai kendali jarak jauh untuk menghidupkan dan mematikan peralatan peralatan rumah tangga. Konsumsi daya yang dibutuhkan adalah sebesar 5.335 watt.

Item Type: Artikel Umum
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisi / Prodi: Faculty of Industrial Technology (Fakultas Teknologi Industri) > S1-Electrical Engineering (S1-Teknik Elektro)
Depositing User: Dr. Muchlas , M.T.
Date Deposited: 07 Sep 2017 08:24
Last Modified: 07 Sep 2017 08:24
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/7133

Actions (login required)

View Item View Item