ANALISIS UJI KUALITATIF KANDUNGAN BORAKS DAN PENGAWASAN LABEL PADA MAKANAN OLAHAN OLEH LOKA POM DI KOTA SURAKARTA

Inez, Larisa Fredlina ANALISIS UJI KUALITATIF KANDUNGAN BORAKS DAN PENGAWASAN LABEL PADA MAKANAN OLAHAN OLEH LOKA POM DI KOTA SURAKARTA. [Laporan KP]

[thumbnail of 2000033103_Analisis Uji Kualitatif Kandungan Boraks dan Pengawasan Label pada Makanan Olahan.pdf] Text
2000033103_Analisis Uji Kualitatif Kandungan Boraks dan Pengawasan Label pada Makanan Olahan.pdf

Download (759kB)

Abstract

Bakso, mi dan krupuk merupakan makanan yang digemari masyarakat Indonesia. Akan tetapi sedikit diantaranya yang peduli akan keamanan pangan pada bakso, mi, dan krupuk. Padahal masih dijumpai produsen yang membuat bakso, mi dan krupuk dengan menggunakan boraks. Boraks merupakan zat yang sering digunakan sebagai pengawet dan memperbaiki tekstur
makanan seperti bakso dan mi basah. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengetahui tingkat kandungan boraks pada bakso, mi, dan krupuk puli serta pengawasan
kelayakan label di daerah Surakarta. Metode yang digunakan pada pengujian ini yaitu metode rapid test. Pengujian dilakukan dengan membakar sampel makanan menjadi abu lalu ditetesi 1 ml H2SO4 pekat, dan 5 ml metanol absolut lalu dibakar. Hasil uji kualitatif kandungan boraks menggunakan rapid test kit menunjukkan 60% sampel negatif boraks dan 40% sampel positif mengandung boraks. Namun, untuk memastikan kandungan boraks pada bakso, mi, dan krupuk puli diperlukan uji konfirmasi di laboratorium. Serta untuk hasil dari pengawasan label menunjukkan bahwa semua label yang diawasi layak untuk diedarkan di pasaran.

Item Type: Laporan KP
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Industrial Technology (Fakultas Teknologi Industri) > S1-Food Technology (S1-Teknologi Pangan)
Depositing User: Larisa Fredlina Inez
Date Deposited: 07 Sep 2024 03:39
Last Modified: 07 Sep 2024 03:39
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/71656

Actions (login required)

View Item View Item