Utomo, Unggul and Melawati, Nurul (2024) Stres Kerja dan Kinerja Karyawan Monotonik-Non Monotonik. Stres Kerja dan Kinerja Karyawan Monotonik-Non Monotonik, 3 (1). pp. 46-51. ISSN 2962-2942
Text
Seminar Nasional Psikologi 2024.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (617kB) |
Abstract
Sebagian karyawan yang sudah memiliki pekerjaan tetap sebagai aparat sipil negara masih memiliki
pekerjaan sampingan lain di luar jam kerjanya (karyawan non monotonik), sehingga berpotensi menambah
stres kerja yang dapat berdampak buruk terhadap kinerjanya. Berdasarkan asumsi teoritik bahwa stres kerja
sangat berpengaruh terhadap kinerja maka hipotesis penelitian yang diuji adalah pengaruh stres kerja
terhadap kinerja dan perbedaan kinerja antara karyawan yang bekerja monotonik dan non monotonik
setelah stres kerja dikontrol. Subjek penelitian ini adalah 53 orang karyawan pemerintah daerah kabupaten
X. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah skala Kinerja Karyawan dan skala Stres Kerja. Teknik
analisis statistik menggunakan analisis kovarians satu jalur dan satu kovariabel yang diolah dengan program
SPSS 16,0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan stres kerja sangat berpengaruh terhadap kinerja
karyawan (rxy=-0,575; p<0,01), setelah variabel stres kerja dikontrol (pada level skor 54,283) terdapat
perbedaan kinerja yang sangat signifikan antara karyawan monotonik dan non monotonik (F=13,077;
p<0,01), karyawan dengan jenis pekerjaan monotonik (x̄=65,068) memiliki kinerja yang lebih tinggi daripada
karyawan non monotonik (x̄=48,684). Disimpulkan bahwa dengan mengontrol stres kerja ada perbedaan
kinerja yang sangat signifikan antara karyawan monotonik dan non monotonik. Semakin banyak pekerjaan
sampingannya maka semakin rendah kinerjanya dan sebaliknya semakin sedikit pekerjaan sampingannya
maka semakin tinggi kinerjanya.
Kata kunci: kinerja, monotonik-non monotonik, stres kerja
Item Type: | Artikel Umum |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisi / Prodi: | Faculty of Psychology (Fakultas Psikologi) > S1-Psychology (S1-Psikologi) |
Depositing User: | M.Si. Unggul Haryanto Nur Utomo |
Date Deposited: | 11 Sep 2024 02:24 |
Last Modified: | 11 Sep 2024 02:24 |
URI: | http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/72558 |
Actions (login required)
View Item |