Kultur Pembelajaran MKU Pendidikan Pancasila di Jurusan Pendidikan IPS FKIP Universitas Riau

Supentri, Supentri and Yuliantoro, Yuliantoro (2017) Kultur Pembelajaran MKU Pendidikan Pancasila di Jurusan Pendidikan IPS FKIP Universitas Riau. In: Konferensi Nasional Kewarganegaraan III, 11 November 2017, Yogyakarta, Indonesia.

[thumbnail of 73-76 Supentri, Yuliantoro.pdf] Text
73-76 Supentri, Yuliantoro.pdf

Download (226kB)

Abstract

Kultur merupakan jiwa yang dimiliki bersama oleh seluruh komponen dan warga kampus untuk menciptakan dunia pembelajaran yang memberikan pemberdayaan serta menghargai hak orang lain. Melihat permasalahan di dunia pendidikan khususnya dalam pembelajaran MKU (mata kuliah umum) pendidikan Pancasila dapat dilihat dari dua sisi yaitu dosen dan mahasiswa. Permasalahannya adalah pertama, dari sisi dosen metode yang digunakan kurang bervariasi sehingga nilai demokrasi dalam pembelajaran tidak terlihat seperti umpan-balik dan tanya-jawab berikutnya Kedua, dari sisi mahasiswa tentang pemahaman dari mahasiswa tentang mata kuliah umum seperti Pendidikan Agama, Pendidikan Pancasila, Pendidikan Kewarganegaraan, dan Pendidikan Bahasa Indonesia sebagai mata kuliah wajib bagi mahasiswa, tetapi dipandang sebelah mata oleh mahasiswa dalam perkuliahan. Metode penelitian adalah deskriptif kuantitatif yaitu menjelaskan fenomena yang mana dengan angka untuk mendasarkan karakteristik individu atau kelompok. Pengambilan data menggunakan observasi, angket dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kultur pembelajaran mata kuliah umum pendidikan Pancasila dilihat dari sosial dosen dan mahasiswa, sangat baik, begitu juga kepribadian dosen, selanjutnya sosial mahasiswa dan kepribadian mahasiswa sangat baik. Maka sosial dosen, kepribadian dosen dan kepribadian mahasiswa berada pada kategori sangat baik sedangkan sosial mahasiswa berada pada kategori baik.
Kata kunci : Kultur, Pancasila, IPS

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Teacher Training and Education (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) > S1-Pancasila and Citizenship Education (S1-Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan))
Depositing User: Dikdik Baehaqi Arif
Date Deposited: 27 Mar 2018 05:10
Last Modified: 27 Mar 2018 05:10
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/9760

Actions (login required)

View Item View Item