LAPORAN KERJA PRAKTIK PEMBUATAN WEB PROFIL SEKOLAH MADRASASH IBTIDAIYAH HIDAYATUSSIBYAN KUMEJING

Yusuf, Muhammad (2022) LAPORAN KERJA PRAKTIK PEMBUATAN WEB PROFIL SEKOLAH MADRASASH IBTIDAIYAH HIDAYATUSSIBYAN KUMEJING. [Laporan KP]

[thumbnail of LAPORAN KERJA PRAKTEK.pdf] Text
LAPORAN KERJA PRAKTEK.pdf

Download (3MB)

Abstract

Perkembangan zaman yang sudah semakin maju membuat banyak instansi
berlomba lomba memperbaiki kualitasnya sesuai dengan perkembangan
zaman. Zaman sekarang merupakan era digital dimana semua instansi wajib
mengikutinya seperti email,metode pembelajaran dengan metode daring.
Tidak terkecuali pembuatan website. Dimana semua instansi rata rata memiliki
website. Kegunaan website ada banyak sekali diantara nya untuk mengenalkan
suatu instansi pada dunia melalui internet.
Pada era digital sekarang ini penggunaan website sangatlah penting. Disamping
untuk meningkatkan kualitas juga sebagai sarana informasi bagi orang lain.
Diindonesia sendiri banyak perusahaan atau orang orang yang menyediakan
jasa pembuatan website.
Pada saat ini website digunakan untuk media belajar siswa dan juga untuk input
data agar data yang disimpan tidak hilang. Namun permasalahannya adalah
tidak semua sekolah itu memiliki website seperti yang diinginkan, banyak
faktor yang menyebabkan banyak sekolah tidak mempunyai website,
diantaranya adalah tidak ada orang yang bisa membuatkan website,tidak ada
nya jaringan internet, tidak ada operator yang nantinya bisa menggunakan
website. Padahal website sangat dibutuhkan untuk kelancaran belajar dimana
nantinya siswa bisa mengakses pelajaran yang disampaikan disekolah dan bisa
mempelajarinya di rumah. Dan pada saat pandemi seperti ini
yang mengharuskan belajar dari rumah maka bisa menggunakan website
sebagai media. Penggunaan website juga bisa untuk portofolio guru
bahwasannya dia sudah melaksanakan tugasnya memberikan pelajaran
melalui sistem daring dan itu bisa di kontrol melalui website.
Penggunaan website juga pada penyimpanan data sekolah sangat dibutuhkan,
seperti input data guru,data siswa, data keuangan, dll. Banyak sekolah yang
kehilangan banyak data karena data disimpan di eksternal seperti HDD dan
flashdisk yang mana ketika barang itu hilang atau lupa meletakkan maka semua
data yang dimiliki hilang begitu saja tanpa tau kemana hilangnya. Dan pada saat
pelaporan kepada Dinas Pendidikan atau Departemen Agama akan membuat
lagi data yang dibutuhkan, itu menjadi merepotkan dan bekerja dua kali.
Namun dengan adanya website maka data yang dibutuhkan menjadi tersimpan
didalam server yang mana nantinya data tersebut tidak akan hilang karena lupa
atau mengalami kerusakan. Dengan begitu sewaktu waktu data
yang dibutuhkan tinggal mengambil lagi didalam website dan bisa diakses
kapan saja oleh siapa saja yang memiliki akses kedalam website tersebut.

Item Type: Laporan KP
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Divisi / Prodi: Faculty of Industrial Technology (Fakultas Teknologi Industri) > S1-Informatics Engineering (S1-Teknik Informatika)
Depositing User: Muhammad Yusuf
Date Deposited: 03 Jan 2023 06:24
Last Modified: 03 Jan 2023 06:24
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/38389

Actions (login required)

View Item View Item