PEMANFAATAN SUMBER RADIOAKTIF Cs-137 SEBAGAI LEVEL TRANSMITTER (014LT-349) DI AREA FOC II PT.KPI RU IV CILACAP

Safitri, Sindi (2023) PEMANFAATAN SUMBER RADIOAKTIF Cs-137 SEBAGAI LEVEL TRANSMITTER (014LT-349) DI AREA FOC II PT.KPI RU IV CILACAP. [Laporan KP] (Unpublished)

[thumbnail of 1900014035_KP_SINDI DWI SAFITRI.pdf] Text
1900014035_KP_SINDI DWI SAFITRI.pdf

Download (992kB)

Abstract

Level transmitter merupakan suatu perangkat yang digunakan untuk mengukur tingkat ketinggian fluida di dalam vessel. Level transmitter 014LT-349 mempunyai 2 fungsi yaitu Mengukur level ketinggian fluida dan Mengirimkan hasil pengukuran level ketinggian fluida tersebut ke kontroler untuk diterjemahkan. Dalam bidang industri biasanya memanfaatkan radioaktif untuk mengukur nilai level transmitter, salah satu sumber radioaktif adalah CS-137. Penggunaan Cs-137 pada radioaktif memiliki nilai paruh waktu 30,17 tahun. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi literatur dan metode wawancara. Metode literatur adalah metode tinjauan pustaka yang dilakukan oleh para peneliti, dan hasilnya banyak ditemukan pada survey paper yang ada untuk menunjang statement dari narasumber agar lebih kuat. Selain itu metode wawancara juga digunakan dalam peneitian ini yaitu dengan satu narasumber yang merupakan karyawan dari PT.KPI RU VI Cilacap. Dari hasil wawancara didapatkan pada area FOC II (014LT-349) PT.KPI RU IV Cilacap menggunakan sumber radioaktif Cs-137. Pada tabel 3 berupa spesifikasi sumber radioaktif yang digunakan. Jumlah yang digunakan 1 unit, Aktivitas 0.25 Ci, Bentuk fisik Padat, Jenis Radiasi Gamma dan Beta,Waktu Paruh 30 tahun. Prinsip kerja dasar pengukuran level berdasarkan serapan radiasi gamma yaitu sinar gamma dari sumber radioaktif menjadi intensitas awal untuk mengukur suatu level fluida dalam vessel. Ketika sinar gamma dalam vessel memancarkan radiasinya maka akan diserap oleh beberapa densitas material yang ada di dalamnya seperti densitas udara, densitas dinding dalam vesselnya, dan densitas cairannya. Koefisien serap material juga mempengaruhi intensitas sinar gamma yang dihasilkan. Selain itu, Jarak yang digunakan juga mempengaruhi intensitas sinar gamma yang dihasilkan. Semakin container memancarkan radiasinya dengan derajat yang lebih kecil maka intensitas penyerapan sinar radiasi gamma akan semakin sedikit dikarenakan jarak yang semakin panjang.

Item Type: Laporan KP
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisi / Prodi: Faculty of Applied Science and Technology (Fakultas Sains Dan Teknologi Terapan) > S1-Physics (S1-Fisika)
Depositing User: Sindi Safitri
Date Deposited: 19 Sep 2023 01:13
Last Modified: 19 Sep 2023 01:13
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/49204

Actions (login required)

View Item View Item