Penelusuran fraksi aktif ekstrak kayu Bajakah Kalawit (Uncaria gambir Roxb.) Sebagai antioksidan serta penetapan kadar fenolik dan flavonoid total

Thoyyibah, Rowhah Naqiyyah (2024) Penelusuran fraksi aktif ekstrak kayu Bajakah Kalawit (Uncaria gambir Roxb.) Sebagai antioksidan serta penetapan kadar fenolik dan flavonoid total. S1 thesis, Universitas Ahmad Dahlan.

[thumbnail of JUDUL] Text (JUDUL)
T1_2000023234_JUDUL__240624025114.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
T1_2000023234_BAB_I__240624122057.pdf

Download (216kB)
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
T1_2000023234_BAB_II__240624122057.pdf
Restricted to Registered users only

Download (284kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
T1_2000023234_BAB_III__240624122057.pdf
Restricted to Registered users only

Download (286kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
T1_2000023234_BAB_IV__240624122057.pdf
Restricted to Registered users only

Download (374kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
T1_2000023234_BAB_V__240624122057.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
T1_2000023234_DAFTAR_PUSTAKA__240624122057.pdf

Download (264kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
T1_2000023234_LAMPIRAN__240624122057.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Kayu Bajakah Kalawit (Uncaria gambir Roxb) memiliki aktivitas antioksidan yang kuat karena mengandung senyawa fenolik dan flavonoid yang dapat menangkap radikal bebas. Penelitian ini bertujuan untuk mencari fraksi aktif ekstrak Uncaria gambir Roxb. sebagai antioksidan serta mengetahui hubungan antara kadar fenolik total (TPC) dan kadar flavonoid total (TFC) terhadap aktivitas antioksidan (IC50).
Ekstrak Uncaria gambir Roxb. diperoleh menggunakan metode maserasi dengan pelarut etanol 96% kemudian difraksinasi secara bertingkat dengan pelarut n-heksan, etil asetat dan metanol. Analisis fraksi-fraksi meliputi TPC menggunakan metode Folin-Ciocalteu dengan pembanding asam galat, TFC menggunakan metode AlCl3 dengan pembanding kuersetin, dan IC50 menggunakan metode DPPH dengan pembanding kuersetin. Hasil perhitungan data dianalisis secara statistik menggunakan SPSS versi 26.0 dengan taraf kepercayaan 95%.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa TPC fraksi Uncaria gambir Roxb. pelarut n-heksan, etil asetat dan metanol berturut-turut adalah 85,37 mg GAE/g ± 6,10 ; 129,30 mg GAE/g ± 2,59 ; dan 214,33 mg GAE/g ± 5,77. TFC fraksi Uncaria gambir Roxb. pelarut n-heksan, etil asetat dan metanol berturut-turut adalah 9,08 mg QE/g ± 0,07 ; 12,40 mg QE/g ± 0,44 ; dan 22,96 mg QE/g ± 0,80. IC50 fraksi Uncaria gambir Roxb. pelarut n-heksan, etil asetat dan metanol berturut-turut adalah 75,78 µg/mL ± 1,50 tergolong kuat, 50,27 µg/mL ± 0,71 tergolong kuat dan 46,88 µg/mL ± 0,42 tergolong sangat kuat.
Fraksi teraktif ekstrak Uncaria gambir Roxb. yaitu fraksi metanol dengan nilai IC50 46,88 µg/mL yang tergolong antioksidan sangat kuat. Terdapat korelasi antara kadar fenolik total (TPC) dan kadar flavonoid total (TFC) terhadap aktivitas antioksidan (IC50) fraksi-fraksi Uncaria gambir Roxb.

Item Type: Thesis (S1)
Keyword: Bajakah Kalawit, fraksi, antioksidan
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisi / Prodi: Faculty of Pharmacy (Fakultas Farmasi) > S1-Pharmacy (S1-Farmasi)
Depositing User: userperpus2 userperpus2
Date Deposited: 27 Jun 2024 06:40
Last Modified: 27 Jun 2024 06:40
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/64742

Actions (login required)

View Item View Item