Pengaruh edukasi berbasis buku saku dan pesan pengingat motivasi terhadap kepatuhan berobat pada pasien diabetes melitus tipe II di Puskesmas Umbulharjo 1 Yogyakarta

Harahap, Athiyyah Najelita (2024) Pengaruh edukasi berbasis buku saku dan pesan pengingat motivasi terhadap kepatuhan berobat pada pasien diabetes melitus tipe II di Puskesmas Umbulharjo 1 Yogyakarta. S1 thesis, Universitas Ahmad Dahlan.

[thumbnail of JUDUL] Text (JUDUL)
T1_2000023093_JUDUL__240624102509.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
T1_2000023093_BAB_I__240624102509.pdf

Download (265kB)
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
T1_2000023093_BAB_II__240624102509.pdf
Restricted to Registered users only

Download (653kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
T1_2000023093_BAB_III__240624102509.pdf
Restricted to Registered users only

Download (400kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
T1_2000023093_BAB_IV__240624102509.pdf
Restricted to Registered users only

Download (307kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
T1_2000023093_BAB_V__240624102509.pdf
Restricted to Registered users only

Download (228kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
T1_2000023093_DAFTAR_PUSTAKA__240624102509.pdf

Download (240kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
T1_2000023093_LAMPIRAN__240624102509.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Daerah Istimewa Yogyakarta pada tahun 2020 penderita penyakit DM tipe 2 mencapai 747.712 penderita. Salah satu faktor yang mempengaruhi keberhasilan terapi pada pasien DM tipe 2 kepatuhan. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui pengaruh pemberian edukasi berbasis buku saku dan pesan pengingat serta pesan motivasi dalam meningkatkan kepatuhan berobat pada pasien DM tipe 2 di Puskesmas Umbulharjo I.
Penelitian ini menggunakan metode quasi-experimental pre-test and post-test design, dengan kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Kelompok intervensi diberikan edukasi berbasis buku saku dan pesan pengingat motivasi melalui Whatsapp Messenger. Kelompok kontrol diberikan usual care. Data pre-test diambil pada saat rekrutmen hari pertama dan kemudian data post-test diambil pada hari ke - 7 setelah pemberian intervensi setiap harinya. Pengambilan data pre-test dan post-test dilakukan dengan menggunakan kuesioner MARS-5 yang telah tervalidasi. Diperoleh hasil uji normalitas (p=<0,05) dimana hasil tersebut disimpulkan bahwa data tidak normal sehingga perlu dilanjutkan dengan uji Wilcoxon dan uji Mann Whitney.
Hasil penelitian menunjukkan adanya kenaikan skor kepatuhan pada pasien yang diberikan edukasi berbasis buku saku dan pesan pengingat motivasi berobat. Hasil analisis menunjukkan pada kelompok intervensi diperoleh rata-rata 20,03 ± 4,58 menjadi 24,35 ± 1,30. Selanjutnya pada kelompok kontrol diperoleh hasil 19,58 ± 4,75 menjadi 20,51 ± 4,11. Pada hasil uji Man-whitney antar kelompok pre-post test diperoleh nilai sig.0,000 (p<0,05).
Berdasarkan dengan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan adanya pemberian edukasi buku saku serta pemberian pesan pengingat motivasi mampu meningkatkan kepatuhan minum obat pada pasien DM tipe II di Puskesmas Umbulharjo I Yogyakarta.

Item Type: Thesis (S1)
Keyword: Diabetes melitus tipe 2, kepatuhan, pesan pengingat & motivasi
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisi / Prodi: Faculty of Pharmacy (Fakultas Farmasi) > S1-Pharmacy (S1-Farmasi)
Depositing User: userperpus2 userperpus2
Date Deposited: 17 Jul 2024 01:21
Last Modified: 17 Jul 2024 01:21
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/64845

Actions (login required)

View Item View Item