ANALISIS DEFECT KEMASAN BOTOL PRODUK SUSU PASTEURISASI PLAIN DI CV. YUMEDA PANGAN SEJAHTERA

Putri Muharami, Aisyah ANALISIS DEFECT KEMASAN BOTOL PRODUK SUSU PASTEURISASI PLAIN DI CV. YUMEDA PANGAN SEJAHTERA. [Laporan KP]

[thumbnail of KP_2000033099_Analisis Defect Kemasan Botol Produk Susu Pasteurisasi Plain di CV. Yumeda Pangan Sejahtera.pdf] Text
KP_2000033099_Analisis Defect Kemasan Botol Produk Susu Pasteurisasi Plain di CV. Yumeda Pangan Sejahtera.pdf

Download (603kB)
[thumbnail of KP_2000033099_ISI LAPORAN.pdf] Text
KP_2000033099_ISI LAPORAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Susu pasteurisasi merupakan produk yang mudah rusak dan tidak tahan lama sehingga membutuhkan kemasan yang baik untuk menjaga kualitas mutu dan umur simpannya. Namun, tidak menutup kemungkinan terjadinya kerusakan atau cacat pada kemasan produk selama proses pengemasan berlangsung. Pada CV. Yumeda Pangan Sejahtera terdapat beberapa kemasan botol produk susu pasteurisasi plain satu liter yang cacat akibat dari proses pengemasan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jumlah kemasan cacat pada produk susu pasteurisasi plain satu liter dalam kurun waktu 1 bulan produksi (6 Maret – 8 April 2023), menganalisis faktor utama penyebab terjadinya cacat kemasan produk dan memberikan rekomendasi perbaikan untuk meminimalisir terjadinya cacat kemasan pada produk dengan metode 5W+1H. Metodelogi pemecahan masalah yang digunakan berupa pengambilan dan pengumpulan data primer. Data primer berupa jumlah kemasan produk yang cacat. Data primer ini di analisis dengan diagram pareto, peta kendali proporsi (P-Chart), diagram fishbone dan rekomendasi perbaikan dengan metode 5W+1H. Hasil analisis pemecahan masalah yang didapatkan adalah terdapat 47 kemasan botol yang cacat pada produk susu pasteurisasi plain satu liter. Faktor utama penyebab cacat kemasan tersebut adalah dari faktor manusia. Rekomendasi perbaikan untuk meminimalisir cacat kemasan tersebut beberapa diantaranya yaitu dengan membuat jadwal produksi harian, proses penyusunan botol dengan hati-hati dan membeli alat stempel expire date beserta bantalannya yang baru. Kesimpulan dari penelitian ini adalah cacat kemasan yang terjadi sangat banyak, sehingga produk ini tidak layak dipasarkan kepada konsumen.

Item Type: Laporan KP
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Industrial Technology (Fakultas Teknologi Industri) > S1-Food Technology (S1-Teknologi Pangan)
Depositing User: Aisyah Putri Muharami
Date Deposited: 10 Feb 2025 02:41
Last Modified: 10 Feb 2025 02:41
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/80213

Actions (login required)

View Item View Item