PENERAPAN PENDIDIKAN BERBASIS LINGKUNGAN SEBAGAI PROSES PEMBENTUKAN PRIBADI ANAK

Mahdhuroh, Luluk and Rosianingsih, Selvi (2018) PENERAPAN PENDIDIKAN BERBASIS LINGKUNGAN SEBAGAI PROSES PEMBENTUKAN PRIBADI ANAK. Seminar Nasional dan Call for Paper “Membangun Sinergitas Keluarga dan Sekolah Menuju PAUD Berkualitas. pp. 205-208. ISSN 2655-6189 (Submitted)

[thumbnail of Luluk Mahdhuroh, Selvi Rosianingsih.pdf] Text
Luluk Mahdhuroh, Selvi Rosianingsih.pdf

Download (710kB)

Abstract

Pendidikan anak sebagai tataran awal merupakan pembentuk karakter pada setiap individu. Oleh
karena itu diperlukan contoh dan bimbingan yang baik dalam kehidupan nyata sebagai penyusun karakter pada
diri anak. Pembelajaran pada anak-anak akan sangat mempengaruhi kepribadian pada individu saat dewasa,
karena segala hal yang diterima saat kecil akan dengan mudah diingat. Harapannya dengan membawa wacana
sekolah ramah anak mampu menjadikan anak nantinya dapat memiliki karakter ataupun kepribadian yang baik.
Penyediaan tenaga pendidik akan mampu mewujudkan sekolah ramah anak sesuai dengan standar yang ada,
perlindungan kekerasan terhadap peserta didik harus dipatuhi dan memberi kebebasan peserta didik untuk
berekspresi harus dalam pengawasan sekolah. Pemenuhan sarana dan prasarana sebagai penunjang proses
belajar mengajar sangatlah penting dan harus terpenuhi. Pada dasarnya sarana dan prasarana sangat membantu
peserta didik dalam mengembangkan minat dan bakatnya, serta fasilitas bagi pengajar juga harus terpenuhi
seperti properti yang akan digunakan dalam proses belajar mengajar. Dapat disimpulkan bahwa seorang anak
akan mempunyai pribadi atau karakter dipengaruhi oleh pendidikan yang diterimanya. Jika pernyataanpernyataan
tersebut terpenuhi maka akan terwujud sebuah sekolah ramah anak.

Item Type: Artikel Umum
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Teacher Training and Education (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) > S1-Pendidikan Guru PAUD
Depositing User: Muhamad Fakhrur Saifudin
Date Deposited: 28 Jun 2019 03:01
Last Modified: 28 Jun 2019 03:01
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/13505

Actions (login required)

View Item View Item