THE CORRELATION BETWEEN THE ROLE OF PESANTREN HEALTH POSTS WITH THE APPLICATION OF PERSONAL HYGIENE OF STUDENTS IN THE AR ROMLY BOARDING SCHOOL

Yuniasih, Lilis (2019) THE CORRELATION BETWEEN THE ROLE OF PESANTREN HEALTH POSTS WITH THE APPLICATION OF PERSONAL HYGIENE OF STUDENTS IN THE AR ROMLY BOARDING SCHOOL. Bachelor thesis, Universitas Ahmad Dahlan.

[thumbnail of T1_1500029243_NASKAH PUBLIKASI.pdf] Text
T1_1500029243_NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (541kB)

Abstract

Latar Belakang: Personal hygiene adalah upaya seseorang dalam memlihara kebersihan dan kesehatan untuk memperoleh kesejahteraan fisik dan psikologis. Sebanyak 50% santri di Pondok Pesantren Ar-Romly mengalami penyakit yang berhubungan dangan personal hygiene diantaranya scabies dan pediculosis capitis. Poskestren adalah salah satu wujud upaya kesehatan bersumberdaya masyarakat (UKBM) di lingkungan pondok pesantren, dengan prinsip dari, oleh dan untuk warga pesantren, yang mengutamakan pelayanan promotif dan preventif tanpa mengabaikan kuratif dan rehabilitatif dengan pembinaan puskesmas setempat. Dengan demikian poskestren salah satu acuan dalam pembinaan kesehatan di pondok pesantren yang seharusnya dapat mengatasi masalah kesehatan. Namun dengan keberadaan poskestren, penyakit yang berkaitan dengan personal hygiene di Pondok Pesantren Ar-Romly belum bisa sepenuhnya teratasi.
Metode: penelitian ini menggunakan metode analitik observasional dengan pendekatan cross sectioal. Populasi penelitian ini adalah semua santri yang mukim di Pondok Pesantren Ar-Romly sebanyak 56 dan teknik sampling yang digunakan adalah total sampling. Responden yang memenuhi kriteria berjumlah 51 orang. Data penelitian dianalisis dengan uji Chi-square. Nilai keyakinan uji statistik 95% dan nilai kemaknaan (α) 0,05.
Hasil: Hasil uji statistik menunjukan bahwa ada hubungan antara upaya promotif dengan penerapan personal hygiene santri (ρ=0,000) dan tidak ada hubungan upaya preventif (ρ=1,000), kuratif (ρ=1,000), dan rehabilitatif (0,840) dengan penerapan personal hygiene santri.
Kesimpulan: Ada hubungan antara peran poskestren upaya promotif dengan penerapa personal hygiene santri dan tidak terdapat hubungan antara peran poskestren upaya preventif, kuratif dan rehabilitatif dengan penerapan personal hygiene santri di Pondok Pesantren Ar-Romly Kecamatan Imogiri.

Kata kunci: Pos Kesehatan Pesantren, Personal Hygiene, Peran

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisi / Prodi: Faculty of Public Health (Fakultas Kesehatan Masyarakat) > S1-Science in Public Health (S1-Kesehatan Masyarakat)
Depositing User: publikasi uad
Date Deposited: 27 Sep 2019 04:42
Last Modified: 27 Sep 2019 04:42
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/14882

Actions (login required)

View Item View Item