Pengembangan Media Buku Cerita Bergambar Model Pop-Up untuk Meningkatkan Pemahaman Perilaku Bullying Siswa Kelas VII SMP N 2 Piyungan

Hartanto, Dody (2021) Pengembangan Media Buku Cerita Bergambar Model Pop-Up untuk Meningkatkan Pemahaman Perilaku Bullying Siswa Kelas VII SMP N 2 Piyungan. In: UNSPECIFIED.

[thumbnail of Hasil Check-Ikhsan Hartanto-Bullying Book POP UP.pdf] Text
Hasil Check-Ikhsan Hartanto-Bullying Book POP UP.pdf

Download (2MB)

Abstract

Siswa SMP mulai memasuki kondisi psikis yang sangat labil karena masa ini merupakan fase pencarian jati diri. Kondisi ini mempengaruhi emosi dan perilaku remaja. Beberapa perilaku remaja dalam proses pencarian jati diri belum tentu bersifat positif. Banyak perilaku negatif yang dilihat para remaja seiring dengan pencarian jati dirinya. Proses pencarian jati diri dalam situasi kondisi psikologis yang belum stabil dapat berimplikasi pada perilaku kurang baik, seperti bullying. Berdasarkan hasil studi pendahuluan dibutuhkan media yang digunakan untuk menunjang guru BK dan siswa dalam layanan bimbingan dan konseling tentang perilaku bullying, seperti media buku cerita bergambar model pop-up. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media media aplikasi media buku cerita bergambar model pop-up dalam upaya meningkatkan pemahaman perilaku bullying siswa pada siswa VII SMP N 2 Piyungan sesuai dengan penelitian ahli agar nantinya dapat digunakan dalam layanan bimbingan dan konseling. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian R&D (research & development) dengan menggunakan model ADDIE sampai tahap ketiga, yaitu, 1) Analysis, 2) Design, 3) Development. Penelitian ini menggunakan instrument lembar penilaian untuk penilaian ahli media, ahli materi dan ahli layanan BK terhadap media buku cerita bergambar model pop-up untuk meningkatkan pemahaman perilaku bullying siswa. Hasil yang diperoleh dari pengembangan media media buku cerita bergambar model pop-up untuk meningkatkan pemahaman perilaku bullying siswa ini yaitu uji ahli materi medapatkan nilai 77,5 dengan kategori “Sangat Baik”, penilaian ahli media mendapatkan nilai 95 dengan kategori “Sangat Baik”, dan penilaian ahli layanan mendapatkan nilai 92,5 dengan kategori “Sangat Baik, kemudian rata - rata dari penilaian ahli media, ahli materi, dan ahli layanan mendapatkan nilai 88,3 termasuk dalam kategori “Sangat Baik”. Dengan demikian, media buku cerita bergambar model pop-up untuk meningkatkan pemahaman perilaku bullying siswa kelas VII SMP N 2 Piyungan layak untuk digunakan.

Item Type: Conference or Workshop Item (UNSPECIFIED)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Teacher Training and Education (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) > S1-Guidance Counseling (S1-Bimbingan Konseling)
Depositing User: Dr. Dody Hartanto
Date Deposited: 11 Feb 2022 01:01
Last Modified: 11 Feb 2022 01:02
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/32309

Actions (login required)

View Item View Item