Vitriani, Estu and Suryani, Dyah (2019) PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) PADA ANAK JALANAN DI YAYASAN RUMAH IMPIAN YOGYAKARTA. [Artikel Dosen]
Text
HASIL CEK - Vitriani Suryani - Pengetahuan Nilai Sikap PHBS Anak Jalanan.pdf.pdf Download (1MB) |
Abstract
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) berfungsi untuk mencegah penyakit serta menjaga, melindungi dan meningkatkan kesehatan. Anak jalanan rentan terhadap gangguan kesehatan karena banyak terpapar polusi dan terkena kontaminasi akibat lingkungan yang tidak bersih. Agar terhindar dari berbagai macam penyakit anak jalanan harus menerapkan PHBS. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan, sikap dan nilai PHBS dengan perilaku hidup bersih dan sehat pada anak jalanan. Jenis penelitian adalah analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dan sampel ditentukan berdasarkan teknik accidental sampling, sehingga diperoleh populasi dan sampel berjumlah 46 anak jalanan. Data dianalisis menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan uji chi-square. Tidak ada hubungan antara pengetahuan dan sikap
dengan perilaku hidup bersih dan sehat pada anak jalanan dengan nilai p = 0,175 dan 0,132. Ada hubungan antara nilai dengan perilaku hidup bersih dan sehat pada anak jalanan dengan nilai p=0,009. Berdasarkan hasil dan analisis dapat disimpulkan bahwa pengetahuan dan sikap tidak berhubungan dengan perilaku hidup bersih dan sehat, sedangkan nilai berhubungan dengan perilaku hidup bersih dan sehat pada anak jalanan.
Item Type: | Artikel Dosen |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisi / Prodi: | Faculty of Public Health (Fakultas Kesehatan Masyarakat) > FKM Doc |
Depositing User: | Dr Dyah Suryani |
Date Deposited: | 20 Apr 2022 05:34 |
Last Modified: | 20 Apr 2022 05:34 |
URI: | http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/34567 |
Actions (login required)
View Item |