Suryani, Dyah and Widyastuti, Karina (2022) Perilaku Penjamah Makanan Warung Makan pada Masa Pandemi Covid-19. J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat, 8 (2). pp. 157-169. ISSN e-ISSN: 2541-4542
Text
HASIL CEK-Suryani Widyasturi-Perilaku Penjamah Makan pada Masa Pandemi Covid-19.pdf.pdf Download (2MB) |
Abstract
Tidak semua makanan aman dikonsumsi terutama di masa pandemi Covid-19. Kunci utama keamanan makanan adalah ketepatan penanganannya oleh penjamah makanan. Warung makan salah satu tempat memenuhi kebutuhan makan. Perilaku penjamah makanan kemungkinan dipengaruhi oleh
pendidikan, sikap, tingkat pendidikan dan pelatihan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui determinan perilaku penjamah makanan warung makan pada masa pandemi Covid-19. Jenis dan rancangan penelitian berupa
observasi cross sectional. Sampel berjumlah 52 penjamah makanan yang diambil dengan teknik total sampling. Data diambil menggunakan kuesioner. Adapun analisis data dilakukan menggunakan uji fisher’s exact CI 95% (α =0,05). Hasil penelitian didapatkan tidak ada hubungan antara pengetahuan (p value=0,444), sikap (p value=0,180) tingkat pendidikan (p value=0,228) dengan perilaku penjamah makanan. Selain itu ada hubungan antara pelatihan (p value=0,001) dengan perilaku penjamah makanan. Pengetahuan, sikap dan tingkat pendidikan bukan merupakan determinan perilaku penjamah makanan warung makan pada masa pandemi Covid-19. Pelatihan merupakan determinan perilaku penjamah makanan warung makan pada masa pandemi Covid-19.
Item Type: | Artikel Umum |
---|---|
Keyword: | Warung makan, Covid-19, penjamah makanan |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisi / Prodi: | Faculty of Public Health (Fakultas Kesehatan Masyarakat) > S1-Science in Public Health (S1-Kesehatan Masyarakat) |
Depositing User: | Dr Dyah Suryani |
Date Deposited: | 13 Feb 2023 09:08 |
Last Modified: | 13 Feb 2023 09:08 |
URI: | http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/39847 |
Actions (login required)
View Item |