PERSEPSI KERENTANAN DAN KESERIUSAN TERKENA PENYAKIT AKIBAT MEROKOK DENGAN KEMUNGKINAN REMAJA BERHENTI MEROKOK DI GONDOKUSUMAN, YOGYAKARTA

Wibowo, Marsiana PERSEPSI KERENTANAN DAN KESERIUSAN TERKENA PENYAKIT AKIBAT MEROKOK DENGAN KEMUNGKINAN REMAJA BERHENTI MEROKOK DI GONDOKUSUMAN, YOGYAKARTA. Prosiding Seminar Nasional IKAKESMADA “Peran Tenaga Kesehatan dalam Pelaksanaan SDGs”. pp. 281-285. ISSN 978-979-3812-41-0

[thumbnail of 37. PERSEPSI KERENTANAN DAN KESERIUSAN TERKENA PENYAKIT AKIBAT MEROKOK DENGAN KEMUNGKINAN REMAJA BERHENTI MEROKOK DI  GONDOKUSUMAN, YOGYAKARTA.pdf] Text
37. PERSEPSI KERENTANAN DAN KESERIUSAN TERKENA PENYAKIT AKIBAT MEROKOK DENGAN KEMUNGKINAN REMAJA BERHENTI MEROKOK DI GONDOKUSUMAN, YOGYAKARTA.pdf

Download (419kB)

Abstract

Kesehatan adalah investasi hidup. Investasi harus diupayakan sejak dini agar produktif. Pekerjaan rumah bidang kesehatan bagi pemerintah Indonesia yang belum mendapatkan titik terang adalah masalah tembakau. Perilaku merokok sangat jelas berdampak buruk bagi kesehatan. Usia inisiasi mayoritas adalah usia remaja. Rekomendasi berhenti merokok masih menjadi pilihan kesekian. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan kerentanan dan keseriusan terkena penyakit akibat merokok dengan kemungkinan berhenti merokok. Penelitian ini adalah penelitian analitik observasional dengan rancangan cross sectional. Responden dipilih secara snowball sampling dengan kriteria perokok dan berusia 15 – 24 tahun. Responden yang mengatakan dirinya rentan dan serius terkena penyakit akibat merokok sebesar 51,4% dan berkemungkinan berhenti merokok sebesar 77,1 %. Hasil uji spearmen menunjukkan correlation coeffisient: 0,073 dan sig: 0,451. Terdapat hubungan yang positif dan sangat lemah pada pola hubungan kerentanan diri dan keseriusan terkena penyakit karena merokok dengan kemungkinan remaja perokok untuk berhenti merokok, namun secara statistik tidak bermakna.
Kata kunci: Kerentanan, keseriusan, penyakit, berhenti merokok

Item Type: Artikel Umum
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: Marsiana Wibowo
Date Deposited: 11 Feb 2017 03:48
Last Modified: 11 Feb 2017 03:48
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/5423

Actions (login required)

View Item View Item