Konsep keadilan sahabat perspektif Mahmud Abu Rayyah dan Muhammad ‘Ajjaj Al Khatib

Muchlis, Ahmad (2024) Konsep keadilan sahabat perspektif Mahmud Abu Rayyah dan Muhammad ‘Ajjaj Al Khatib. S1 thesis, Universitas Ahmad Dahlan.

[thumbnail of JUDUL] Text (JUDUL)
T1_2020027082_JUDUL__240626085514.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
T1_2020027082_BAB_I__240626085514.pdf

Download (289kB)
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
T1_2020027082_BAB_II__240626085514.pdf
Restricted to Registered users only

Download (545kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
T1_2020027082_BAB_III__240626085514.pdf
Restricted to Registered users only

Download (549kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
T1_2020027082_BAB_IV__240626085514.pdf
Restricted to Registered users only

Download (459kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
T1_2020027082_BAB_V__240626085514.pdf
Restricted to Registered users only

Download (114kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
T1_2020027082_DAFTAR_PUSTAKA__240626085514.pdf

Download (213kB)

Abstract

Dalam diskursus kajian hadis, persoalan kajian keadilan sahabat dengan salah satu dogma paten yang populer, yaitu “al-sahabatu kulluhum ‘udul” menjadi salah satu hal yang menarik untuk dikaji secara mendalam. Kaidah tersebut berimplikasi pada status sahabat yang dipandang adil secara mutlak serta terbebas dari segala macam kritik dan komentar negatif. Kaidah ini kemudian dilegitimasi oleh jumhur ulama dan menjadi doktrin paten dalam menilai kredibilitas sahabat. Kendati demikian, konsep keadilan sahabat ini tetap ramai diperbincangkan karena masih menyisakan beragam pertanyaan dan perdebatan, baik dari kalangan ulama klasik maupun kontemporer. Di antara tokoh tersebut adalah Mahmud Abu Rayyah dan Muhammad ‘Ajjaj al-Khatib.
Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji gagasan keadilan sahabat dalam kacamata pemikiran Mahmu>d Abu> Rayyah dan Muhammad ‘Ajja>j al-Khati>b. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan model penelitian kepustakaan atau library research. Teknik pengumpulan data dengan metode dokumentasi (documentary study) untuk kemudian dianalisis dengan metode analisis isi (content analysis). Adapun dua sumber primer yang digunakan adalah kitab Ad{wa’ ‘ala al-Sunnah al-Muhammadiyyah karya Mahmud Abu Rayyah dan Usul al-Hadis: Ulumuhu wa Mustalahuhu karya Muhammad ‘Ajjaj al-Khatib serta didukung dengan sumber data sekunder lainnya.
Penelitian ini berkesimpulan bahwa Mahmu>d Abu> Rayyah termasuk kalangan cendekiawan Muslim yang mengkritisi konsep keadilan sahabat yang dipedomani oleh jumhur ulama dengan berpedoman pada data dan fakta dari dalil naqli serta fakta sejarah, sementara Muhammad ‘Ajja>j al-Khati>b termasuk kalangan ulama’ yang menjaga keberlakuan konsep keadilan sahabat sebagaimana jumhur ulama. Perbedaan pandangan kedua tokoh ini terletak pada pemahaman dalil terkait keadilan sahabat, implikasi dari sikap mengkritik sahabat dan keberagaman kualitas keilmuan sahabat, historisitas sahabat serta pandangan dalam menilai status sahabat.

Item Type: Thesis (S1)
Keyword: Keadilan Sahabat, Mahmud Abu Rayyah, Muhammad ‘Ajjaj al-Khatib
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LA History of education
Divisi / Prodi: Faculty of Islamic Studies (Fakultas Agama Islam) > S1-Hadith Interpretation (S1-Tafsir Hadith)
Depositing User: userperpus2 userperpus2
Date Deposited: 05 Jul 2024 08:40
Last Modified: 05 Jul 2024 08:40
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/64877

Actions (login required)

View Item View Item