Keefektifan bimbingan kelompok teknik problem solving untuk meningkatkan disiplin belajar siswa kelas X di SMA Negeri 7 Yogyakarta

Devi, Agil Kiranti (2024) Keefektifan bimbingan kelompok teknik problem solving untuk meningkatkan disiplin belajar siswa kelas X di SMA Negeri 7 Yogyakarta. S1 thesis, Universitas Ahmad Dahlan.

[thumbnail of JUDUL] Text (JUDUL)
T1_2000001137_JUDUL__240529115603.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
T1_2000001137_BAB_I__240529115603.pdf

Download (158kB)
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
T1_2000001137_BAB_II__240529115603.pdf
Restricted to Registered users only

Download (135kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
T1_2000001137_BAB_III__240529115603.pdf
Restricted to Registered users only

Download (321kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
T1_2000001137_BAB_IV__240529115603.pdf
Restricted to Registered users only

Download (309kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
T1_2000001137_BAB_V__240529115603.pdf
Restricted to Registered users only

Download (94kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
T1_2000001137_DAFTAR_PUSTAKA__240529115603.pdf

Download (160kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
T1_2000001137_LAMPIRAN__240529115603.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya siswa yang kurang taat terhadap tata tertib, siswa yang kurang taat terhadap kegiatan pembelajaran di sekolah, tidak melaksanakan tugas-tugas yang menjadi tanggung jawabnya dan kurangnya disiplin belajar di rumah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan bimbingan kelompok teknik problem solving dalam meningkatkan disiplin belajar siswa kelas X di SMA Negeri 7 Yogyakarta.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif, dengan teknik penelitian eksperimen dan menggunakan desain penelitian One-Group Pretest- Posttest. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 72 siswa dari kelas X di SMA Negeri 7 Yogykarta. Dengan sampel 8 siswa yaitu satu kelas eksperimen yang merupakan penelitian sampel dengan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan ialah skala disipin belajar dengan uji validitas menggunakan product moment dengan bantuan SPSS 26.0 for windows dan Microsoft Excell. Uji Reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cornbach. Data yang terkumpul dalam bentuk angka (kuantitatif) yang kemudian di analisis secara statistik. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan uji paired sample t-test.
Berdasarkan hasil penelitian ini, analisa data dan pembahasan bahwa nilai t hitung lebih kecil daripada t tabel maka dapat dinyatakan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, nilai hitung = (-28.924 < -2,365) (t tabel) pada taraf signifikansi (α) = 5% sehingga Ho ditolak dan Ha diterima yang menunjukan bahwa ada perbedaan tingkat disiplin belajar siswa sebelum dan sesudah diberikan layanan bimbingan kelompok teknik problem solving. Jadi layanan bimbingan kelompok teknik problem solving efektif untuk meningkatkan disiplin belajar pada siswa kelas X di SMA Negeri 7 Yogyakarta tahun ajaran 2024/2025.

Item Type: Thesis (S1)
Keyword: Disiplin belajar, teknik problem solving, bimbingan kelompok
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisi / Prodi: Faculty of Teacher Training and Education (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) > S1-Guidance Counseling (S1-Bimbingan Konseling)
Depositing User: userperpus2 userperpus2
Date Deposited: 30 May 2024 09:05
Last Modified: 30 May 2024 09:05
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/63828

Actions (login required)

View Item View Item