Perjuangan perempuan dalam cerita rakyat Buton -Wakatobi dan kesesuaianya dengan pembelajaran sastra perspektif gender

Prihatiningsih, Ratna (2024) Perjuangan perempuan dalam cerita rakyat Buton -Wakatobi dan kesesuaianya dengan pembelajaran sastra perspektif gender. S1 thesis, Universitas Ahmad Dahlan.

[thumbnail of JUDUL] Text (JUDUL)
T1_2000003016_JUDUL__240619020837.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
T1_2000003016_BAB_I__240619020837.pdf

Download (157kB)
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
T1_2000003016_BAB_II__240619020837.pdf
Restricted to Registered users only

Download (282kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
T1_2000003016_BAB_III__240619020837.pdf
Restricted to Registered users only

Download (124kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
T1_2000003016_BAB_IV__240619020837.pdf
Restricted to Registered users only

Download (382kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
T1_2000003016_BAB_V__240619020837.pdf
Restricted to Registered users only

Download (182kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
T1_2000003016_DAFTAR_PUSTAKA__240619020837.pdf

Download (131kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
T1_2000003016_LAMPIRAN__240619020837.pdf
Restricted to Registered users only

Download (145kB) | Request a copy
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
T1_2000003016_NASKAH_PUBLIKASI__240619020837.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan perempuan yang hingga
saat ini masih mengalami ketidakadilan, mengalami kekerasan, termarjinalisasi,
dan tidak diberi kebebasann dalam menentukan pilihan. Penelitian ini bertujuan
untuk: (1) Mendeskripsikan bentuk-bentuk perjuangan perempuan yang ada dalam
cerita rakyat Buton-Wakatobi, dan (2) Mendeskripsikan Kesesuaian Cerita Rakyat
Buton-Wakatobi dengan pembelajaran sastra perspektif Gender
Subjek penelitian ini adalah Cerita Rakyat yang terdiri dari 8 cerita. Cerita
Rakyat Buton yang diterbitkan oleh Pusat pembinaan dan pengebangan Bahasa
Departemen dan Kebudayaan, Jakarta, tahun 1998. Pada Cerita Rakyat Wakatobi
diterbitkan oleh Kantor Bahasa Sulawesi Tenggara, tahun 2017. Objek penelitian
ini adalah Perjuangan perempuan dalam cerita Rakyat dan kesesuaiannya dalam
pembelajaran sastra perspektif Gender. Penelitian ini menggunakan jenis
penelitian kualitatif yang berpusat pada deskriptif. Metode pengumpulan data
penelitian ini adalah menggunakan metode simak teknik lanjutan baca dan catat
kemudian teknik pengumpulan data menggunakan studi pustaka. Instrumen yang
digunakan dalam penelitian ini yaitu kartu data. Teknik pengecekan keabsahan
data dalam penelitian yaitu triangulasi yang meliputi triangulasi peneliti, teori,
metode, sumber data. Sementara itu, teknik analisis data penelitian ini
menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian ini yaitu (1) Perjuangan perempuan dalam cerita rakyat
Buton-Wakatobi terdapat bentuk perjuangan di bidang politik, sosial dan
pendidikan. (a) Dalam bidang politik, perempuan menolak dirinya dan anak
perempuan dijadikan alat politik dan simbol kekuasaan laki-laki. Cerita Rakyat
yang mengandung bidang politik ditemukan (10 data) pada cerita rakyat
“Mengapa air enau dikuasai orang’’,“Wambine dali dengan wakakuni ngkea
ngkea’’,“Wa odhe iriwondhu’’ dan cerita rakyat “Te fa odhe lumangke, (b) Dalam
bidang sosial,perempuan menolak dirinya mendapatkan kekerasan fisik dan
dipisahkan dari anak, mereka berjuang menyelamatkan diri dan mempertahankan
anaknya. Pada bidang sosial ditemukan (24 data) pada cerita rakyat “Wandiu
ndiu’’,”Gunung Sambokoka Kalidupa”,“Gua Lasikori’’,“Wandiu-ndiu’’, dan (c)
dalam bidang pendidikan perempuan berjuang agar mendapatkan kesempatan
belajar. Pada bidang pendidikan (3 data) pada cerita rakyat “Tefa Odhe Lumangke
Peesa”. Dalam Cerita rakyat Buton-Wakatobi lebih menonjol pada bidang sosial,
karena mengambarkan konflik sosial kehidupan yang terjadi pada masyarakat
Buton-Wakatobi. (2) Kelayakan cerita rakyat Buton-Wakatobi sebagai
pembelajaran sastra perspektif gender memenuhi tiga aspek kriteria pengajaran
sastra yaitu aspek bahasa, aspek psikologi dan aspek latar belakang budaya.

Item Type: Thesis (S1)
Keyword: Cerita rakyat, perjuangan perempuan, feminisme
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LA History of education
Divisi / Prodi: Faculty of Teacher Training and Education (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) > S1-Indonesian Language and Literature Education (S1-Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia)
Depositing User: userperpus2 userperpus2
Date Deposited: 24 Jun 2024 01:15
Last Modified: 24 Jun 2024 01:15
URI: http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/64403

Actions (login required)

View Item View Item